Mulai Hari Kamis Tanggal 2 Desember 2010 ini , seluruh siswa - siswi MI Darussalam Sumowono mengikuti kegiatan Ulangan Umum Semester I untuk tahun Pelajaran 2010/2011. UUS Semester I ini rencanannya berlangsung selama kurang lebih 10 hari sampai dengan Tanggal 11 Desember 2010. Untuk hari pertama, anak- anak mengerjakan soal - soal agama yaitu Al Quran - Hadist dan Aqidah Akhlak.
Untuk pelaksanaan UUS semester I ini memang lebih dulu di mulai dengan pelajaran Agama, kemudian baru di lanjutkan dengan pelajaran umum pada hari Senin , 6 Desember 2010 sampai dengan selesai. Sehingga pelaksanaannya bisa berbarengan dengan Sekolah Dasar lainnya, yang baru di mulai pada Hari senin depan.
Kegiatan UUS Semester I bisa menjadi bahan untuk mengevaluasi sejauh mana prestasi anak didik dan keberhasilan guru dalam menyampaikan ilmu selama satu semester pertama. Di mana hal itu merupakan tolak ukur untuk keberhasilan KBM dalam suatu lembaga pendidikan. KBM akan berjalan dengan baik jika antar siswa dengan guru terdapat hubungan yang saling menguntungkan keduannya. Seorang guru dapat menyampaikan pelajaran dengan baik, sementara itu siswa juga harus turut serta aktif dalam proses belajar.
Selain itu terdapat faktor lain yang mempengaruhi keberhasilan KBM, yaitu peran serta orang tua dan masyarakat. Tanpa bantuan mereka kegiatan belajar tidak akan berjalan dengan baik. Guru hanyalah sebagai orang tua di sekolahan yang mempunyai keterbatasan waktu dalam mendidik siswanya. Selebihnya merupakan kewajiban orang tua untuk mendidik, mengarahkan, serta memotivasi putra - putrinya untuk belajar. Kita semua berharap bahwa antara keduanya terdapat hubungan yang sinkron, sehingga mampu meningkatkan kualitas pendidikan ke arah yang lebih baik lagi, terutama di MI Darussalam Sumowono ini.
Semoga UUS semester I tahun ini hasilnya memuaskan...